(0362) 21789
dinkes@bulelengkab.go.id
Dinas Kesehatan

Kegiatan Sosialisasi Integrasi JKBM ke JKN

Admin dinkes | 31 Maret 2016 | 1126 kali

      Berdasarkan amanat undang – undang SJSN yang mewajibkan seluruh Jaminan Kesehatan Daerah di Indonesia untuk bergabung dalam program Jaminan Kesehatan Nasional yang dikelola oleh BPJS Kesehatan pada Kamis 31/3 bertempat di Gedung Wanita Laksmi Graha diadakan kegiatan Sosialisasi Integrasi Jaminan Kesehatan Bali Mandara (JKBM) ke Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).

      Acara yang dibuka oleh Kepala Dinas Kesehatan diwakili oleh Kepala Seksi Jaminan Pemeliharaan Kesehatan Masyarakat (Gede Suratanaya, SKM, MAP) dihadiri oleh Kepala Desa dan Lurah se-Kabupaten Buleleng, serta seluruh Kepala Puskesmas di wilayah Kabupaten Buleleng.  Hadir sebagai nara sumber yaitu dari UPT JKMB (Wayan Sudiarta) dan dari BPJS Kesehatan Cabang Singaraja (Wayan Mastika)

      Berdasarakan road map awal, integrasi seharusnya  dilaksanakan pada awal tahun 2017 namun karena beberapa pertimbangan oleh pemerintah daerah maka proses integrasi ditunda hingga tahun 2019, permasalahan utama yang dihadapi saat ini adalah masih banyaknya masyarakat miskin dan tidak mampu tidak masuk dalam kuota PBI (Penerima Bantuan Iur) APBN, untuk itu kedepannya akan dimasukkan ke dalam PBI daerah yang dikelola oleh Propinsi.

      Diiharapkan keadaan data PBI APBN dan APBD bisa mengakomodasi keseluruhan masyarakat miskin dan kurang mampu mengingat besaran biaya iur bpjs mandiri cukup memberatkan.