(0362) 21789
dinkes@bulelengkab.go.id
Dinas Kesehatan

Dinas Kesehatan Kabupaten Buleleng Gelar Workshop STBM

Admin dinkes | 30 November 2018 | 709 kali

Dinas Kesehatan Kabupaten Buleleng menggelar Workshop  Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM)  yang dilaksanakan dari 26 s/d 28 November 2018 di Hotel Banyualit.  Kegiatan ini menghadirkan peserta yang dari seluruh Camat se-Kabupaten Buleleng dan Kepala Desa se-Kabupaten Buleleng. adapun kegiatan ini bertujuan agar pelaksanaan kegiatan STBM di Kabupaten Buleleng dapat berjalan optimal sehingga dapat mempercepat tercapainya Status Desa ODF (Open Defecation Fres). Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Dinas yang diwakili oleh Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kabupaten Buleleng.

Adapun materi – materi yang diberikan terkait konsep – konsep pelaksanaan dan pendekatan STBM yang dilakukan di masing – masing tingkatan. STBM atau Sanitasi Total Berbasis Masyarakat merupakan pendekatan untuk merubah perilaku higiene dan sanitasi melalui pemberdayaan masyarakat dengan metode pemicuan.  Beberapa pilar yang harus terpenuhi agar tujuan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat ini dapat terwujud adalah :

  1. Stop Buang Air Besar Sembarangan (Stop BABS), adalah kondisi dimana setiap individu dalam suatu komunitas tidak buang air besar sembarangan.
  2. Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS)
  3. Pengelolaan Air Minum Rumah Tangga dan Makanan Sehat (PAM-RT)
  4. Pengelolaan Sampah Rumah Tangga (PSRT)
  5. Pengelolaan Air Limbah Rumah Tangga (PAL-RT)