(0362) 21789
dinkes@bulelengkab.go.id
Dinas Kesehatan

Desa Tegeha Sebagai Desa Pertama Deklarasi ODF di Kabupaten Buleleng

Admin dinkes | 13 November 2018 | 550 kali

 

Dalam upaya mencapai sanitasi total melalui pemberdayaan masyarakat, Desa Banjar Tegeha Kecamatan Banjar menyelenggarakan Deklarasi Desa Open defecation Free (ODF) yang dilaksankaan di Wantilan Pura Desa Banjar Tegeha pada Senin (12/11/2018). Deklarasi ODF merupakan pernyataan Desa, yang mana desa tersebut telah bebas dari Perilaku Buang Air Besar di Sembarang Tempat. Setelah memenuhi proses verifikasi yang telah diadakan sebelumnya, Desa Banjar Tegeha merupakan Desa pertama di Kabupaten Buleleng yang mendeklarasikan desanya sebagai Desa ODF.

Adapun yang hadir dalam acara ini antara lain unsur perangkat Camat Banjar, perangkat Desa Tegeha, Ketua Forum Komunikasi Kecamatan Sehat Banjar, TP PKK Desa Tegeha, serta masyarakat yang ikut menyaksikan deklarasi tersebut.  Acara dibuka dengan sambutan dari Kepala Desa Tegeha, yang berkomitmen untuk tetap akan menghimbau kepada masyarakat dengan memberikan penyuluhan untuk selalu bergaya hidup sehat salah satunya dengan tidak membuang air besar sembarangan. Acara dilanjutkan dengan pembacaan ikrar Deklarasi ODF yang diikuti oleh seluruh warga Desa Tegeha dan penyerahan piagam dan piala penghargaan yang secara simbolis diserahkan Kepada Kepala Desa Tegeha. (imgoes)