Kamis (13/10/2022) Substansi Kesehatan Keluarga dan Gizi Dinas Kesehatan Kabupaten Buleleng melaksanakan pertemuan terkait Orientasi Pelayanan Kesehatan Lansia Dan Geriatri Untuk Petugas Puskesmas bertempat di Ruang Pertemuan Hotel Aneka Lovina. Adapun peserta pertemuan ini yaitu pemegang Program Lansia dan Pemegang Program PTM puskesmas se-Kabupaten Buleleng. Pertemuan ini dilaksanakan dengan tujuan agar petugas di Puskesmas dapat memberikan pelayanan yang berkualitas kepada masyarakat maka perlu dilakukan peningkatan kapasitas petugas kesehatan secara berkala.Pelatihan pelayanan kesehatan Lansia dan Geriatri telah dilaksanakan sejak tahun2016, namun dengan adanya perubahan stuktur dan mutasi pegawai kesehatan baik dari tingkat provinsi hingga Puskesmas, maka perlu dilakukan orientasi baik bagi pelaksana program kesehatan Lansia maupun bagi laintas program terkait. Melalui orientasi ini di harapkan akan terjadi peningkatan pengetahuan dan keterampilan tenaga kesehatan dalam upaya penguatan program khususnya pelayanan kesehatan lanjut usia dan geriatri di Puskesmas.
Pertemuan ini dilaksanakan selama dua hari yakni dari tanggal 12 Oktober 2022 sampai dengan 13 Oktober 2022, dan dibuka langsung oleh Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kabupaten Buleleng. Turut hadir sebagai narasumber dalam pertemuan ini yaitu RSUD Kabupaten Buleleng, Dinas Kesehatan Provinsi Bali, dan PPNI Kabupaten Buleleng.
Salam SEHAT (Santun, Empati, Handal, Adil, Tanggungjawab)