(0362) 21789
dinkes@bulelengkab.go.id
Dinas Kesehatan

Dinkes Buleleng Ramaikan Kegiatan "Gerakan Tanam Cabai"

Admin dinkes | 01 Maret 2024 | 148 kali

Jumat (01/03/2024), Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Buleleng (dr.Sucipto,S.Ked.,M.AP) beserta staf menghadiri kegiatan Gerakan Tanam Cabai dalam rangka Pengendalian Inflasi yang bertempat di Hutan Kota Banyuasri, Buleleng. Kegiatan Gerakan Tanam Cabai ini dilaksanakan di lahan produktif yang belum dimanfaatkan secara optimal.  

Pj Bupati Buleleng Ketut Lihadnyana menjelaskan lahan ini sudah tidak dimanfaatkan sejak tahun 2005. Selain ditanami cabai, diharapkan bisa ditanami komoditas lain seperti bawang dan lainnya sesuai dengan struktur tanahnya, dimana pengelolaan serta hasil akan diberikan bagi petugas kebersihan.  

Dalam pemanfaatan lahan milik pemkab maupun pemprov, produksi dapat diintervensi artinya hasil produksi bisa ditambah dan nilai penawaran masih tetap sehingga perlahan mampu mengendalikan harga pasar termasuk inflasi.