Selasa (30/05/2023) Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Buleleng (dr.Sucipto,S.Ked.,M.A.P) menghadiri peringatan Bulan Bhakti Gotong Royong (BBGRM) yang diintegrasikan dengan Kegiatan Kesatuan Gerak PKK - Kependudukan, Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga - Kesehatan (KKG PKK - KKBPK - Kes) dan Karya Bhakti Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Tahun 2023.
Dalam acara kali ini, Pj Bupati Buleleng (Ketut Lihadnyana) diwakili oleh Kepala Dinas PMD Kabupaten Buleleng untuk memberikan sambutan dan membuka acara. Pada Bidang Kesehatan, Dinas Kesehatan Kabupaten Buleleng melaksanakan Deklarasi ODF, menyumbangkan Antropometri, PMT bumil, PMT balita ke Masyarakat Desa Busungbiu sesuai sasaran, dan melakukan pelayanan Kesehatan di lokasi oleh Puskesmas Busungbiu 1.
Turut hadir dalam acara kali ini, DPRD Kabupaten Buleleng, rekan-rekan Anggota Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FORKOMPIMDA) Kabupaten Buleleng, Sekretaris Daerah Kab. Buleleng atau yang mewakili; para Asisten Serta Pimpinan Perangkat Daerah di Lingkup Pemerintah Kab. Buleleng; Para Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah. (Badan, Dinas dan Bagian) Lingkup Pemerintah Kab. Buleleng; Pimpinan Bank BPD BALI Cabang Singaraja dan Seririt; Kepala Bulog Kab. Buleleng; Camat Se-Kab. Buleleng; Ketua TIM Penggerak PKK Kab. Buleleng Beserta Anggota; Camat Busungbiu Beserta Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan Busungbiu; Ketua DPD LPM Kab. Buleleng Beserta Ketua DPC LPM Kec. Busungbiu; Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Se-Kabupaten Buleleng; Ketua Forkom Perbekel Kabupaten Buleleng; Para Perbekel Se-Kecamatan Busungbiu; Perbekel Desa Busungbiu Beserta Tokoh Masyarakat (Ketua LPM, BPD, PKK, Kelian Desa Pakraman).
Salam SEHAT (Santun, Empati, Handal, Adil, Tanggungjawab)