(0362) 21789
dinkes@bulelengkab.go.id
Dinas Kesehatan

Pelacakan Kasus Gizi Buruk di Kabupaten Buleleng

Admin dinkes | 09 Februari 2021 | 1314 kali

Senin (08/02/2021) dilaksanakan pelacakan kasus gizi buruk di wilayah Kecamatan Gerokgak yaitu di Desa Sumberkima dan Desa Sumber Klampok. Pelacakan kasus gizi buruk dilaksanakan oleh tim Dinas Kesehatan Provinsi Bali didampingi oleh tim dari Puskesmas Gerokgak II. Kegiatan yang dilakukan adalah pengukuran berat badan dan panjang badan/tinggi badan dan wawancara pada orang tua atau keluarga balita. Ada 7 orang balita yang dikunjungi, 1 di Desa Sumberkima dan 6 orang di Desa Sumber Klampok. Secara umum status gizi buruk pada balita tersebut disebabkan/dipengaruhi oleh beberapa hal seperti berat badan lahir rendah (BBLR), ibu pada saat hamil menderita KEK (Kurang Energi Kronis), adanya penyakit penyerta, lingkungan yang kurang bersih dan keadaan sosial ekonomi keluarga.