(0362) 21789
dinkes@bulelengkab.go.id
Dinas Kesehatan

Rapat Koordinasi Persiapan Verifikasi Kabupaten/Kota Sehat di Kabupaten Buleleng

Admin dinkes | 01 Agustus 2019 | 250 kali

Kabupaten/kota sehat adalah kondisi kabupaten/kota yang bersih, nyaman, aman dan sehat untuk dihuni penduduk yang dapat dicapai melalui terselenggaranya penerapan beberapa kegiatan dalam tatanan yang terintegrasi dan disepakati bersama antara masyarakat dengan pemerintah daerah. Penyelenggaraan Kabupaten sehat merupakan program dan kegiatan yang dilaksanakan dengan memberdayakan masyarakat, peran pemerintah adalah memfasilitasi terwujudnya Kabupaten sehat serta memberdayakan forum lembaga masyarakat.

Setelah dinyatakan lolos verifikasi dokumen Kabupaten Buleleng harus melalui tahap verfikasi yang akan dilaksanakan mulai dari tanggal 9 September s/d 13 September. Untuk mempersiapkan kegiatan ini Dinas Kesehatan Kabupaten Buleleng mengadakan Rapat Koordinasi pada Kamis (01/08) yang bertempat di Aula Dinas Kesehatan Kabupaten Buleleng.  Rapat yang dibuka langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan (dr. I Gusti Nyoman Mahapramana)  dihadiri oleh lintas program dan lintas sektor terkait seperti Dinas Lingkungan Hidup, Disperkimta, Disdikpora, Dinas Pariwisata, Dinas PMD, Forum Kabupaten Sehat,  Forum Kecamatan Sehat,  Pembina Forum Kabupaten Sehat,  Pokja Desa serta instansi terkait lainnya.

Dalam rapat ini dibahas mengenai tugas dan wewenang dari masing – masing seksi yang didalamnya terdiri dari instansi terkait. Untuk menyukseskan kegiatan verifikasi ini diperlukan dengan segera kerja keras dan sinergitas antar seluruh komponen khususnya OPD terkait dan keterlibatan masyarakat. Penyelenggaraan KKS dilakukan melalui berbagai kegiatan dengan memberdayakan masyarakat yang difasilitasi oleh Pemerintah Kabupaten/Kota. Untuk mewujudkannya dilaksanakan melalui “FORUM” atau dengan memfungsikan lembaga masyarakat yang ada.